SUNAN AD DARIMI KITAB DIYAT No: 2257 Berapa diyat dengan perak atau emas?

Posted by Unknown on Kamis, 23 Mei 2013




حَدَّثَنَامُعَاذُ بْنُ هَانِئٍ حَدَّثَنَامُحَمَّدُ بْنُ مُسْلِمٍ حَدَّثَنَاعَمْرُو بْنُ دِينَارٍ عَنْعِكْرِمَةَ عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍقَالَ قَتَلَ رَجُلٌ رَجُلًاعَلَى عَهْدِ رَسُولِ اللَّهِصَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَفَجَعَلَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِوَسَلَّمَ دِيَتَهُ اثْنَيْ عَشَرَ أَلْفًافَذَلِكَ قَوْلُهُ { وَمَا نَقَمُوا إِلَّاأَنْ أَغْنَاهُمْ اللَّهُ وَرَسُولُهُ مِنْفَضْلِهِ } بِأَخْذِهِمْ الدِّيَةَ

Telah menceritakan kepada kami Mu'adz bin Hani` telah menceritakan kepada kami Muhammad bin Muslim telah menceritakan kepada kami 'Amr bin Dinar dari Ikrimah dari Ibnu Abbas, ia berkata; "Seorang laki-laki membunuh laki-laki lain pada masa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam. Kemudian Nabi shallallahu 'alaihi wasallam menetapkan bahwa diyatnya dua belas ribu. Yang demikian itu adalah firman Allah Dan mereka tidak mencela (Allah dan Rasul-Nya), kecuali karena Allah dan Rasul-Nya telah melimpahkan karunia-Nya kepada mereka. QS At Taubah; 74, Yaitu dalam masalah pengambilan diyat.