SUNAN AD DARIMI KITAB NIKAH No: 2118 Melihat wanita dan khawatir dirinya tidak bisa mengendalikan nafsu

Posted by Unknown on Sabtu, 01 Juni 2013



أَخْبَرَنَاقَبِيصَةُ أَخْبَرَنَا سُفْيَانُ عَنْ أَبِي إِسْحَقَعَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِحَلَّامٍ عَنْ عَبْدِ اللَّهِبْنِ مَسْعُودٍ قَالَ رَأَى رَسُولُاللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِوَسَلَّمَ امْرَأَةً فَأَعْجَبَتْهُ فَأَتَى سَوْدَةَ وَهِيَتَصْنَعُ طِيبًا وَعِنْدَهَا نِسَاءٌفَأَخْلَيْنَهُ فَقَضَى حَاجَتَهُ ثُمَّقَالَ أَيُّمَا رَجُلٍ رَأَى امْرَأَةًتُعْجِبُهُ فَلْيَقُمْ إِلَى أَهْلِهِ فَإِنَّمَعَهَا مِثْلَ الَّذِي مَعَهَا

Telah mengabarkan kepada kami Qabishah telah mengabarkan kepada kami Sufyan dari Abu Ishaq dari Abdullah bin Hallam dari Abdullah bin Mas'ud ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam pernah melihat seorang wanita yang membuat beliau terpesona, kemudian beliau langsung mendatangi Saudah, sementara dirinya sedang membuat minyak wangi, dan ia bersama beberapa orang wanita, kemudian mereka meninggalkan beliau bersamanya hingga beliau dapat memenuhi hajatnya. Kemudian beliau bersabda: "Siapapun laki-laki yang melihat seorang wanita yang membuatnya terpesona, hendaknya ia segera mendatangi isterinya, sesungguhnya isterinya memiliki apa yang di miliki oleh wanita tersebut."