Shahih Sunan Abu Daud Kitab MALAHIM 10. Pembahasan yang Menyebutkan tentang Kota Bashrah

Posted by Unknown on Jumat, 10 Mei 2013




سْلِمُ بْنُ أَبِي بَكْرَةَ قَالَ سَمِعْتُ أَبِي يُحَدِّثُ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ يَنْزِلُ نَاسٌ مِنْ أُمَّتِي بِغَائِطٍ يُسَمُّونَهُ الْبَصْرَةَ عِنْدَ نَهْرٍ يُقَالُ لَهُ دِجْلَةُ يَكُونُ عَلَيْهِ جِسْرٌ يَكْثُرُ أَهْلُهَا وَتَكُونُ مِنْ أَمْصَارِ الْمُهَاجِرِينَ قَالَ ابْنُ يَحْيَى قَالَ أَبُو مَعْمَرٍ وَتَكُونُ مِنْ أَمْصَارِ الْمُسْلِمِينَ فَإِذَا كَانَ فِي آخِرِ الزَّمَانِ جَاءَ بَنُو قَنْطُورَاءَ عِرَاضُ الْوُجُوهِ صِغَارُ الْأَعْيُنِ حَتَّى يَنْزِلُوا عَلَى شَطِّ النَّهْرِ فَيَتَفَرَّقُ أَهْلُهَا ثَلَاثَ فِرَقٍ فِرْقَةٌ يَأْخُذُونَ أَذْنَابَ الْبَقَرِ وَالْبَرِّيَّةِ وَهَلَكُوا وَفِرْقَةٌ يَأْخُذُونَ لِأَنْفُسِهِمْ وَكَفَرُوا وَفِرْقَةٌ يَجْعَلُونَ ذَرَارِيَّهُمْ خَلْفَ ظُهُورِهِمْ وَيُقَاتِلُونَهُمْ وَهُمْ الشُّهَدَاءُ

4306. Dari Abu Bakrah, bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Ada beberapa orang dari umatku beristirahat di sebuah daerah yang luas yang mereka namakan dengan Bashrah, letaknya dekat sebuah sungai yang dikenal dengan nama Dijlah. Sungai itu memiliki sebuah jembatan. Jumlah penduduk daerah itu cukup banyak, yang terdiri dari kalangan kaum Muhajirin -Ibnu Yahya berkata, Abu Ma'mar berkata, 'Penduduknya terdiri dari kaum muslimin.'- Dan ketika Akhir zaman menjelang, akan datang kaum Qanthura' yang berwajah buruk dan bermata kecil, mereka datang ke tepi sungai itu. Kemudian kaum itu akan terpecah menjadi tiga kelompok: satu kelompok mengikuti ekor sapi dan binatang melata, kemudian mereka akan hancur (punah, satu kelompok menyendiri dan mereka pun kemudian menjadi kafir, dan satu kelompok membiarkan anak keturunan mereka begitu saja hingga anak-anak itu akan memerangi mereka dan mereka pun mati terbunuh (sebagai syahid)." Hasan: Al Misykah (5432)

عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ لَهُ يَا أَنَسُ إِنَّ النَّاسَ يُمَصِّرُونَ أَمْصَارًا وَإِنَّ مِصْرًا مِنْهَا يُقَالُ لَهُ الْبَصْرَةُ أَوْ الْبُصَيْرَةُ فَإِنْ أَنْتَ مَرَرْتَ بِهَا أَوْ دَخَلْتَهَا فَإِيَّاكَ وَسِبَاخَهَا وَكِلَاءَهَا وَسُوقَهَا وَبَابَ أُمَرَائِهَا وَعَلَيْكَ بِضَوَاحِيهَا فَإِنَّهُ يَكُونُ بِهَا خَسْفٌ وَقَذْفٌ وَرَجْفٌ وَقَوْمٌ يَبِيتُونَ يُصْبِحُونَ قِرَدَةً وَخَنَازِيرَ

4307. Dari Anas bin Malik RA, bahwa Rasulullah telah bersabda kepadanya, "Wahai Anas, sesungguhnya manusia akan menempati banyak tempat, dan sebuah tempat yang akan mereka tempati dinamakan Bashrah (atau Bushairah). Jika kamu melewatinya (atau kamu memasuki kota tersebut) maka berhati-hatilah terhadap asinnya daerah itu (hingga tanaman pun sulit untuk tumbuh), gersangnya daerah itu, pasar-pasar dan penguasa zhalimnya. (Ketika kamu melewati tempat itu) hendaknya kamu berjalan menyusuri bagian tepinya, karena di sana akan terjadi gerhana, cuaca yang sangat dingin dan gempa bumi. Kamu juga akan mendapati sebuah kaum yang bermalam di sana dan pada pagi harinya mereka berubah menjadi kera dan babi." Shahih: Al Misykah (5433)