Riyadhus Shalihin -Imam An-Nawawi- Bab 30: Syafaat

Posted by Unknown on Jumat, 19 April 2013


Nomor: 247

Dari Abu Musa al-Asy'ari رضي الله عنه, katanya: "Nabi صلی الله عليه وسلم itu apabila didatangi oleh seseorang yang meminta hajat, maka beliau menghadapi semua kawan-kawan duduknya, kemudian bersabda: "Berilah pertolongan padanya, niscayalah engkau semua mendapatkan pahala dan Allah akan memutuskan apa-apa yang disenanginya atas lisan nabiNya." (Muttafaq 'alaih)

Dalam suatu riwayat lain disebutkan: "Apa-apa yang dikehendakinya," - sebagai ganti: apa-apa yang disenanginya.

Nomor: 248

Dari Ibnu Abbas radhiallahu'anhuma, dalam menguraikan kisah Barirah dan isterinya, ia berkata: "Nabi s.a.vv. bersabda: Alangkah baiknya kalau engkau - wanita - suka kembali baik kepadanya - yakni suaminya, sebab kedua suami isteri itu timbul perselisihan lalu bercerai. Barirah berkata: "Ya Rasulullah, apakah Tuan memerintahkan itu padaku?" Beliau صلی الله عليه وسلم menjawab: "Saya hanyalah hendak memberikan pertolongan menganjurkan." Wanita itu lalu berkata: "Saya tidak berhajat lagi padanya." (Riwayat Bukhari)